RSUD Kajen Terus Berbenah, Pasien Bisa Manfaatkan Poli Siang




KFM PEKALONGAN, KAJEN – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kajen terus melakukan berbagai pembenahan guna meningkatkan kualitas pelayanan kepada para pasien. Dengan jumlah pasien yang berobat setiap hari mencapai sekitar 600 orang, RSUD Kajen berupaya memberikan pelayanan yang nyaman baik untuk rawat jalan maupun rawat inap.

Direktur RSUD Kajen, dr. Imam Prasetyo, MKes, menyampaikan kepada sejumlah wartawan bahwa sejak memiliki gedung baru berlantai empat, yang dinamai Kartini Sakti, pelayanan rumah sakit semakin optimal. Gedung baru ini memiliki empat lantai, di mana lantai 1 dan 2 difungsikan sebagai poliklinik terpadu yang menampung 21 poliklinik, sementara lantai 3 dan 4 digunakan untuk rawat inap kelas standar.

“Secara keseluruhan, RSUD Kajen memiliki 263 tempat tidur untuk rawat inap. Jumlah ini diharapkan dapat memberikan pelayanan yang lebih baik bagi seluruh pasien, terutama warga Kabupaten Pekalongan,” kata dr. Imam.

Baca juga: RSUD Kajen Kabupaten Pekalongan Menggelar Forum Konsultasi Publik

Inovasi Pelayanan dengan Poli Siang

Untuk mengurangi antrean pasien di pagi hari, RSUD Kajen telah membuka poli siang. Hal ini diharapkan dapat membantu pasien penyakit dalam, paru, dan syaraf yang ingin berobat pada siang hari.

 “Pasien penyakit dalam saja tiap pagi lebih dari 100 orang. Sedangkan di poli siang hanya ada 10 pasien, jadi lebih longgar dan tidak perlu antre lama,” jelas dr. Imam.

Pendaftaran Online yang Mudah

Pendaftaran pasien kini juga dipermudah dengan adanya sistem pendaftaran online. Pasien dapat mendaftar dari rumah dan hanya perlu datang ke rumah sakit untuk langsung antre.

 “Dengan pendaftaran online, pasien tidak perlu repot datang pagi hari untuk mendaftar secara langsung. Cukup mendaftar dari rumah dan datang sesuai jadwal,” tambahnya.

Baca juga: Bupati Pekalongan Fadia Arafiq Resmikan Gedung Baru Kartini Sakti RSUD Kajen

Lengkapnya Layanan Poliklinik

RSUD Kajen juga terus berbenah dalam melayani pasien rawat jalan di poliklinik. Dibandingkan sebelumnya, jumlah poliklinik kini semakin lengkap. Untuk poli siang, ada tiga dokter spesialis yang siap melayani, yaitu dr. Safina Mutmainnah, Sp.P, dr. Ragil Adi Sampurna, Sp.N, dan dr. Yusuf Hakim Aji, Sp.P.

“Dokter-dokter ini masih muda dan diharapkan semakin sigap dalam melayani pasien,” kata dr. Imam.

Dengan berbagai pembenahan ini, RSUD Kajen berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan demi kenyamanan dan kepuasan pasien.

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.