Dandim Pekalongan Suntik Vaksin Covid-19 Kedua



PEKALONGAN - Dandim 0710/Pekalongan Letkol Czi Hamonangan Lumban Toruan bersama Forkopimda Kota Pekalongan  kembali menerima suntikan vaksin Covid-19 Sinovac dosis untuk  kedua kalinya  bertempat di Aula RSUD Bendan Kota Pekalongan, Senin (8/2/2021).

Vaksinasi dosis ke-2 ini dilakukan 14 hari pasca penyuntikan vaksin pertama pada 25 Januari lalu, tepatnya mulai 8-16 Februari 2021 dan vaksinasi dosis kedua ini sasarannya sama dengan penerima vaksinasi dosis pertama sebanyak 2.407 orang.

 Setelah dilaksanakan penyuntikan vaksin, Dandim 0710/Pekalongan Letkol Czi Hamonangan Lumban Toruan menuturkan bahwa penyuntikan vaksin sinovac baik yang pertama maupun yang kedua berjalan dengan baik dan sampai dengan saat ini dirinya tidak merasakan efek samping apapun.

“Suntikan pertama dan maupun yang kedua saya tidak mengalami efek samping yang signifikan dan semoga vaksinasi berjalan dengan baik dan lancar”, ungkap Dandim.

Dandim juga mengajak kepada masyarakat untuk  mengikuti program vaksinasi yang telah dicanangkan oleh pemerintah dan walaupun sudah divaksin agar semuanya tetap paling utama  melaksanakan protokol kesehatan agar penyebaran virus Covid-19 dapat dicegah.

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.