Status Level 2 Tetap Konsisten Perketat Prokes, PJU dinyalakan Jika Sudah Zona Hijau

KFM PEKALONGAN, KAJEN - Meskipun sudah level 2 status PPKM di Kabupaten Pekalongan akan tetapi hal itu tidak akan membuat kendor penerapan protokol kesehatan. Sebab salah satu upaya memangkas penyebaran covid ini adalah dengan melakukan prokes secara ketat dan konsisten. 

Kapolres Pekalongan, AKBP Arief Fajar Satria, disela-sela memantau kegiatan vaksinasi di SMAN Bojong, Selasa (7/9/2021) menjelaskan, walaupun kabupaten Pekalongan kini statusnya level 2 namun untuk penerapan protokol kesehatan tetap akan diperketat bahkan jika nanti sudah menjadi zona hijau seperti yang di sampaikan oleh Kapolda Jawa Tengah. 

Lebih lanjut Kapolres mengatakan, selain penerapan prokes ketat dan konsisten, pihaknya juga akan membantu percepatan target capaian vaksinasi bagi masyarakat. Dan untuk sekarang ini akan difokuskan bagi pelajar maupun mahasiswa agar segera dapat melaksanakan pembelajaran tatap muka. 

"Kita skala prioritas pada sekolah-sekolah yang melaksanakan tatap muka. Kita tetap akan melayani semua termasuk nantinya perguruan tinggi kemudian SMA-SMA swasta kita layani semuanya. Diharapkan dengan vaksinasi maupun swab yang ada kita sudah siap untuk nantinya pelaksanaan tatap muka di sekolah." 

Sementara itu ketika disinggung soal penerangan jalan umum yang banyak dikeluhkan oleh masyarakat karena hingga kini belum juga dinyalakan ketika malam hari, Kapolres mengatakan bahwa untuk PJU akan mulai dinyalakan jika status Kabupaten Pekalongan sudah zona hijau, sedangkan sekarang ini masih berada di zona kuning. 


Penulis : Nuke Shavila | Editor : Tiwi Maharani | Berita Pekalongan bisa didengar melalui 103.1 Radio KFM | Sakpore Dangdute Pas Infone

Tidak ada komentar

Tanggapan Anda Tentang Berita Ini ?

Diberdayakan oleh Blogger.